Nikmati fitur berbagi yang berbeda di Galaxy S20 | S20+ | S20 Ultra

Tanggal Update Terakhir : 2020-10-27

Anda tidak hanya bisa Music Share, tapi juga konten lainnya dengan siapa pun menggunakan fitur baru bawaan seri Galaxy S20.

 

Fitur Music Share memudahkan Anda untuk berbagi speaker Bluetooth yang terhubung ke perangkat Anda dengan perangkat lain. Fitur Quick Share memudahkan ANda membagikan konten dengan perangkat di dekat Anda melalui Wi-Fi Direct atau Bluetooth, atau dengan perangkat SmartThings yang didukung.

Bagikan musik tanpa koneksi Bluetooth

Untuk membagikan musik, Anda tidak perlu menyambungkan koneksi Bluetooth. Anda dapat mengakses speaker teman Anda tanpa repot melakukan penyandingan. Cukup sambungkan ke fitur Music Share di Galaxy S20 Anda dan putar musik di smartphone secara instan. 

 

Fitur ini hanya tersedia di perangkat yang mendukung fitur Music Share.

Catatan: Kedua ponsel harus mengaktifkan Wi-Fi dan Bluetooth saat berbagi.

  • Persiapan (Host) : Sandingkan dengan speaker dan aktifkan  Music Share.
  • Aktivasi (Tamu) : Buka daftar perangkat Bluetooth, lalu sambungkan le speaker Music Share. Mulai pemutaran musik.
gambar bergerak Berbagi Musik di dalam mobil
  • Fitur ini hanya tersedia di perangkat yang mendukung fitur Music Share.
  • Music Share adalah fitur baru berbasis Wi-Fi dan Bluetooth, dan bergantung pada chipset Wi-Fi.
  • Fitur Music Share bisa digunakan dengan aplikasi musik apa saja.
  • Perangkat berbasis Android Q OS akan mendukung fitur Music Share ini dan target yang tersedia berbeda-beda menurut model perangkat.

Sorotan fitur Quick Share

Quick Share memudahkan Anda membagikan gambar, video, dan file secara instan dengan teman Anda. Anda dapat berbagi dengan hingga 5 orang bersamaan tanpa perlu menyandingkan perangkat.

gambar perangkat host membagikan file ke perangkat lain.

Langkah 1. Di perangkat lain, buka panel notifikasi, usap ke bawah, lalu ketuk Quick Share untuk mengaktifkannya.
Langkah 2. Buka aplikasi Galeri dan pilih gambar. Ketuk tombol Bagikan dan pilih perangkat yang ingin dikirimi gambar. Terima pengiriman file pada perangkat yang lain.

gambar perangakat Galaxy S20 pengaturan pada Berbagi Cepat

Catatan:

  • Jika perangkat yang ingin Anda dikirim file tidak muncul, pastikan perangkat tersebut memiliki fitur Quick Share atau sudah mengaktifkan Visibilitas Ponsel aktifkan di panel cepat. Selain itu, pastikan layar dari perangkat yang lain hidup. Konsumsi data akan dibebankan saat berbagi file dari jaringan seluler.
  • Perangkat berbasis Android Q OS akan mendukung fitur Quick Share ini dan target yang tersedia berbeda-beda menurut model perangkat.
  • Perangkat penerima harus mendukung Wi-Fi direct. Layar perangkat penerima hidup.
  • Wi-Fi harus dihidupkan.
  • Anda dapat mengirim 1GB setiap kalinya dan maksimal 2GB per hari.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content