Informasi Fast Charging
Pertanyaan : Setelah pembaruan perangkat lunak, pengisian cepat tidak berfungsi dengan baik pada pengisi daya cepat yang telah digunakan sebelumnya (seperti sebelumnya). Atau, saya membeli pengisi daya cepat tetapi pengisian cepat tidak berfungsi dengan baik.
Jawaban : Beberapa charger nirkabel cepat yang tidak bersertifikat WPC (Qi) dapat menyebabkan kelebihan beban di sirkuit pengisian daya pada perangkat Anda, sehingga Samsung telah membatasi fungsi pengisian nirkabel cepat saat menggunakan charger yang tidak diautentikasi (tidak terotorisasi)
Sehingga, untuk dapat menggunakan Fitur Pengisian Daya Cepat Samsung, diperlukan sertifikasi pengisian nirkabel cepat Samsung mengacu pada persyaratan sertifikasi WPC sehingga pengisi daya (charger) tidak resmi akan dibatasi dari fitur tersebut (Fast Wireless Charging)
Ini adalah langkah untuk menjamin keamanan pelanggan dan mencegah kerusakan smartphone. Untuk menggunakan fungsi pengisian nirkabel cepat dengan pengisi daya nirkabel pihak ketiga, mohon dipastikan apakah pengisi daya (charger) bersertifikat WPC (Qi) dan memiliki sertifikasi Pengisian Daya Cepat (Fast Wireless Charging Samsung) sebelum menggunakannya.
Cara memeriksa apakah pengisi daya bersertifikat WPC (Qi) atau bersertifikat Samsung.
Anda dapat memeriksa tanda sertifikasi WPC (Qi) atau informasi produk yang ditampilkan pada produk.
Jika Anda tidak dapat menemukan informasi sertifikasi, atau tanda sertifikasi (label) tidak ada, Anda juga dapat memeriksanya di bawah halaman beranda WPC (https://www.wirelesspowerconsortium.com/products).
Terima kasih atas tanggapan Anda
Mohon jawab semua pertanyaan.
RC01_Static Content