Sensor proksimitas tidak berfungsi dengan baik
Saat bicara di ponsel dan perangkat didekatkan ke telinga, layar akan otomatis mati, yang merupakan respons alami dari sensor proksimitas. Saat sensor proksimitas terhalang sesuatu, layar sentuh otomatis mengunci (layar mati) dan kunci akan terbuka saat sensor sudah tidak terhalang. Fitur ini mencegah interaksi yang tidak disengaja selama panggilan telepon dan menghemat daya baterai.
Sebelum mencoba rekomendasi di bawah ini, pastikan apakah perangkat lunak di perangkat Anda dan aplikasi terkait sudah diperbarui ke versi terbaru. Untuk memperbarui perangkat lunak seluler Anda, ikuti langkah ini:
Langkah 1. Buka Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak.
Langkah 2. Ketuk Unduh dan instal.
Langkah 3. Ikuti petunjuk di layar.
Prinsip dan lokasi sensor proksimitas
Sensor proksimitas terdiri dari komponen pemancar dan penerima cahaya. Sinar infra merah dari komponen pemancar cahaya menganalisis cahaya yang dipantulkan dari objek fisik dan mengukur jarak antara objek dan perangkat.
Walaupun setiap model berbeda, secara umum, sensor proksimitas terletak di bagian atas permukaan layar. Seri Galaxy S21 memiliki Infinity Display yang meminimalkan bezel, sehingga sensor proksimitas terletak di bagian dalam atas layar secara internal.
Catatan: Pada model yang memiliki sensor proksimitas yang terletak di bagian belakang layar secara internal, sensor jarak dapat diaktifkan dan memancarkan cahaya berkedip yang tampak samar di bagian atas layar. Harap diperhatikan bahwa ini bukanlah masalah layar atau performa.
Saat sensor proksimitas tidak berfungsi
Sensor proksimitas pada model setelah seri Galaxy S5 tidak dapat diaktifkan atau dimatikan. Jika sensor proksimitas tidak berfungsi dengan baik, periksalah hal-hal berikut.
Pemeriksaan 1. Cara menetapkan [Ketuk 2x utk menghidupkan layar]
Jika layar tidak menyala selama atau setelah panggilan, matikan fitur Ketuk 2x utk menghidupkan layar.
Pemeriksaan 2. Bersihkan sensor dengan kain lembut
Sensor proksimitas ada di bagian atas ponsel, tapi posisi tepatnya berbeda-beda tergantung model ponsel. Bersihkan bagian depan perangkat dengan kain lembut yang bersih.
Catatan:
- Sensor proksimitas mungkin tidak berfungsi dengan baik karena listrik statis dari rambut atau aksesoris seperti pelindung layar.
- Saat berbicara dengan speakerphone atau earphone Bluetooth, sensor proksimitas akan mati. Fungsi layar kunci (Layar Mati) tidak akan berfungsi, sehingga Anda dapat menggunakan layar Anda saat melakukan panggilan. Sensor proksimitas akan berfungsi pada panggilan yang bukan dilakukan melalui speakerphone atau Bluetooth.
Pemeriksaan 3. Mendiagnosis masalah dengan sensor proksimitas dari aplikasi Samsung Members
Pemeriksaan 4. Melepas aksesoris apa pun
Lapisan pelindung, casing, stiker, atau pelindung layar kaca pihak ketiga dapat menghalangi sensor dan harus dilepas. Anda disarankan untuk hanya menggunakan aksesoris resmi Samsung.
Pemeriksaan 5. Restart ponsel
Setelah panggilan selesai, restart ponsel dengan mengusap turun bagian atas ponsel dengan dua jari untuk membuka pengaturan Cepat. Ketuk ikon Daya. Ketuk Restart, lalu ketuk Restart lagi.
Catatan: Screenshot dan menu perangkat mungkin berbeda-beda tergantung pada model perangkat dan versi perangkat lunak.
Terima kasih atas tanggapan Anda
Mohon jawab semua pertanyaan.
RC01_Static Content