Apa saja spesifikasi baru HP Samsung Galaxy S9/S9+?
Galaxy S9 dan S9+ memiliki fitur dan penyempurnaan baru pada kamera, desain, dan performanya.
Dalam FAQ ini :
• Perbandingan Kamera Samsung Galaxy S9 dan S9+
• Perbandingan Desain Samsung Galaxy S9 dan S9+
• Perbandingan Performa Samsung Galaxy S9 dan S9+
Ringkasan
Perbandingan |
S9 |
S9+ |
|
---|---|---|---|
Kamera |
Depan |
12 Megapixels Super Speed Dual Pixel OIS (F1.5/F2.4) |
Kamera 1: 12 Megapixels Super Speed Dual Pixel OIS (F1.5/F2.4)
Kamera 2: 12 Megapixels OIS (F2.4, 2x Optical)
|
Depan |
8 Megapixels AF (F1.7)
|
||
Desain |
Layar |
5.8" Infinity Display*, Quad
HD+(2960x1440) Super AMOLED
|
6.2" Infinity Display*, Quad HD+(2960x1440) Super AMOLED |
Sensor Sidik Jari |
Sensor sidik jari yang disusun kembali di bagian tengah perangkat untuk akses lebih mudah
|
||
Performa |
CPU |
Quad 2.7 GHz + Quad 1.7 GHz
|
|
Memori |
4GB RAM |
6GB RAM3, |
|
Baterai |
3,000mAh |
3,500mAh |
|
Penyimpanan |
64/128/256GB + Micro SD Slot (hingga 400GB)**
|
||
Speaker |
Disetel oleh AKG, disempurnakan dengan teknologi Dolby Atmos
|
* Layar diukur secara diagonal sebagai persegi panjang penuh tanpa memperhitungkan sudut yang melengkung.
** Mungkin berbeda di setiap negara dan operator.
• S9 memiliki single lens rear camera sedangkan S9+ memiliki dual rear camera. Kedua ponsel memiliki sensor Super Speed Dual Pixel
12MP AF yang sama, dengan Dual Aperture di F1.5 dan F2.4. F-stop 1.5 memungkinkan gambar yang lebih jelas dan cerah.
• S9+ memiliki kamera tambahan 12MP telephoto lens yan memungkinkan Anda mengambil 10x maximum digital zoom dan 2x optical
zoom untuk mendapatkan foto yang detail meski kamera bergoyang dan dalam low light sekali pun.
• S9 dan S9+ memiliki kemampuan baru yaitu Super Slow-mo yang membantu Anda merekam video slow-mo yang sangat halus dengan
960 frames per detik. Harap diperhatikan: Super Slow-mo hanya mendukung resolusi HD dan terbatas pada 20 jepretan per video
dengan kira-kira 0,2 detik rekaman dan 6,4 detik playback untuk masing-masing jepretan.
• Kamera belakang S9+ memiliki Live Focus dengan filter bokeh sehingga Anda bisa mendapatkan foto yang lebih menarik dengan
menerapkan efek blur pada latar belakang dan fokus pada subjek. Selain itu, kamera depan pada S9 dan S9+ memiliki Selfie Focus
yang bisa Anda gunakan dalam mode preview untuk efek blur latar belakang secara real-time.
• Dengan Augmented Reality (AR) Emoji, Anda bisa menggunakan selfie Anda untuk membuat 3D avatar dari diri Anda sendiri dan
mengkustomisasinya dengan tampilan yang berbeda dari kepala hingga kaki. Hingga 18 animated emoji yang berbeda dapat
dihasilkan secara otomatis ketika Anda mengambil gambar Anda.
• Mode kamera disajikan dalam user interface yang telah didesain ulang, dalam format roda yang bisa Anda geser untuk memilih mode
yang ingin Anda gunakan.
• S9 dan S9+ memiliki bezel atas dan bawah yang lebih tipis, sehingga mendorong Infinity Display lebih mendekati tepi.
S9 lebih tipis dari S8 sebesar 0,48mm di bezel atas dan 0,76mm di bezel bawah. S9+ lebih tipis dari S8+ sebesar 0,39mm
di bezel atas dan 1,01mm di bezel bawah.
• Infinity Display dilapisi oleh lapisan reflektif rendah, sehingga membuat display dan bezel terlihat mulus dan lebih immersive.
Iris sensor disembunyikan dalam lubang di bezel atas untuk menonjolkan keindahan Infinity Display. Desain belakang S9 dan S9+
telah menjadi user-friendly.
• Empat warna stylish: Midnight Black, Titanium Grey, Coral Blue, dan warna baru Lilac Purple. Ketersediaan warna berbeda
di setiap negara.
• Pada Galaxy S9 dan S9+ Samsung melakukan perubahan penempatan posisi sensor fingerprint atau sensor sidik jari di bawah
kamera dan di tengah. Perubahan posisi ini bertujuan untuk meningkatkan kegunaannya. Dimana pada model sebelumnya terletak
di sebelah kamera.
• S9 dan S9+ menggunakan prosesor yang lebih kuat, yaitu Qualcomm Snapdragon 845 dan Exynos 9810 dengan maximum
clock speed masing-masing sebesar 2,8GHz dan 2,7GHz. Harap diperhatikan bahwa ketersediaan prosesor berbeda di setiap
negara.
• S9 memiliki 4GB RAM sedangkan S9+ memiliki 6GB. Kedua jenis ponsel memiliki pilihan penyimpanan 64GB, 128GB, dan
256GB. Selain itu, microSD slot mendukung ekspansi hingga 400GB.
• Dua stereo speaker disetel oleh AKG, sehingga memberikan suara yang jelas dan bebas distorsi, Berkat Dolby Atmos, speaker
tersebut menciptakan suara tiga dimensi yang mengelilingi Anda agar Anda bis menikmati pengalaman seperti menonton
di bioskop.
• Intelligent Scan adalah fitur terbaru pada teknologi keamanan tercanggih kami. Fitur ini membuka ponsel secara instan ketika
dan jika Anda perlu menggunakan kombinasi face recognition dan iris scan. Jika face recognition butuh bantuan, iris scan akan
digunakan untuk memverifikasi Anda—begitu juga sebaliknya. Harap diperhatikan bahwa akurasi teknologi ini mungkin berbeda
tergantung kondisi sekitar.
• S9 ditenagai oleh baterai 3.000mAh sedangkan S9+ ditenagai oleh baterai 3.500mAh. Sebagai perbandingan dengan model
sebelumnya yang memiliki baterai yang sama, model baru telah dioptimalisasi agar bertahan beberapa jam lebih lama dalam
memainkan musik dan waktu bicara
• S9 dan S9+ berjalan di Sistem Operasi Android 8.0 Oreo.
Terima kasih atas tanggapan Anda
Mohon jawab semua pertanyaan.
RC01_Static Content